April 19, 2024

kalpostonline.com

Edukatif & Berintegritas

Lintas Komisi DPRD Kukar Sidak Wilayah Banjir

Usai sidak anggota DPRD Kukar membahas permasalahan banjir di Jalan Poros Tanah Datar

TENGGARONG, KALPOSTONLINE | Komisi gabungan terdiri dari Komisi I, II, III dan IV melakukan sidak terkait banjir di jalan poros menuju Bontang tepatnya di Desa Tanah Datar Kecamatan Muara Badak yang kemudian dilanjutkan rapat yang dibuka Ketua Komisi I Supriyadi. Anggota DPRD dari Dapil Muara Badak, Anggana dan Marang Kayu seperti Baharuddin, Syarifuddin dan Abdul Wahab turut sidak. Kemudian dari Komisi II Firnadi Ikhsan dan Budiman, dan dari Komisi III Ahmad Yani. Kemudian juga dihadiri Kades Tanah Datar H. Anwar, perwakilan perusahaan dan pengusaha. 

“Jadi kami melakukan sidak, karena dilokasi tersebut langganan banjir jika intensitas hujan tinggi dan sangat berpengaruh terhadap jalur transportasi mengingat jalan tersebut merupakan jalan nasional yang menghubungkan kabupaten-kota di Kaltim dan banyak dikeluhkan masyarakat, ” ungkap Anggota Komisi II DPRD Kukar Firnadi Ikhsan. 

Dikatakannya, jika intensitas hujan tinggi di lokasi tersebut dipastikan banjir setinggi 1 meter dan perlu waktu beberapa jam untuk dapat surut.

“Maka kita lakukan sidak dilanjutkan pertemuan membahas permasalahan tersebut. Dari pemaparan Kades Tanah Datar bahwa di sekitar lokasi memang saat ini banyak sekali dilakukan pembangunan infrastruktur, seperti pembangunan penunjang bandara di Sungai Siring, hotel, perumahan bersubsidi dan aktifitas perusahaan, ” terangnya. 

Untuk pembangunan penunjang bandara tersebut, kata dia, sangat terdampak pada sistem pembuangan mereka ke waduk Benanga.

“Dari pertemuan tersebut untuk solusi sementara ini semua pihak disana bahu membahu jika terjadi banjir melakukan langkah darurat untuk jangka pendek untuk mengalirkan air ke sungai, tetapi untuk jangka panjang akan kesulitan karena harus dicarikan jalan keluarnya agar saat terjadi banjir, aliran air bisa dialirkan langsung ke sungai sehingga tidak terjadi banjir lagi, “jelasnya. 

“Kami sebagai perwakilan pemerintah daerah sangat berkepentingan untuk menyelesaikan masalah banjir ini meskipun jalan poros tersebut merupakan jalan nasional, tentu kita akan mencarikan solusi penanganannya dengan instansi terkait,” imbuhnya. (ADV)

Admin

Silakan Dibagikan

Tinggalkan Balasan

%d bloggers like this: