kalpostonline.com

Edukatif & Berintegritas

Konsultan Pengawas Bantah Pembangunan Gedung Bankaltimtara di Bulungan Terlambat

SAMARINDA, KALPOSTONLINE | Acara syukuran gedung barub Bank BPD Kaltimtara Cabang BPD Kaltimtara di Tanjung Selor, Bulungan berlangsung pada Jumat (20/12/2019) silam. Acara itu dihadiri sejumlah pejabat di lingkungan pemerintah provinsi Kaltara dan juga sejumlah elit Bankaltimtara.

Namun, publik mungkin belum tahu bahwa dalam pelaksanaan pembangunan yang bernilai puluhan miliar ini ternyata sempat terjadi perubahan desain pondasi dan juga perubahan waktu pekerjaan. Bahkan dari informasi yang diterima media ini, penyelesaian pekerjaan sempat terlambat.

“Kalau terlambat engga, hanya diberi tambahan waktu karena adanya perubahan design pondasi, pemindahan posisi ground water tank yang cukup makan waktu,” ujar Jatmiko Hkonsultan pengawas pada Kalpostonline Senin (11/1/2021).

Pembangunan gedung plat merah itu tidak sesuai dengan perencanaan awal. Kendati demikian, Jatmiko mengatakan hal tersebut kerap terjadi dalam sebuah proyek konstruksi.

“Dalam setiap proyek tentu ada perubahan, kebetulan ada koreksi desain akibat tambahan beban ruang parkir karena sistim plat sebagai suspended slab dan berakibat perubahan pondasi. Juga adanya posisi groundtank dibawah bangunan utama di samping tidak aman karena tipe tanah yang mudah runtuh,” jelas Jatmiko lagi.

Terkait dengan perubahan tersebut, Jatmiko mengaku telah disetujui oleh pimpinan proyek (pimpro) saat itu yakni Muhammad Hidayat.

Sedangkan Muhammad Hidayat yang juga mantan Kanwil BPD Kaltara ketika dikonfirmasi terkait penyelesaian pekerjaan pembangunan gedung empat lantai dengan ruang pertemuan berkapasitas 500 tempat duduk tersebut belum memberikan jawaban hingga berita ini dionlinekan.

Dari hasil lelang pekerjaan, PT Kayan Lestari menjadi pemenang berdasarkan pengumuman pemenang lelang oleh Komite Pelelangan Pembangunan Fisik gedung kantor PT BPD Kaltim-Kaltara cabang Tanjung Selor dengan Nomor:06/KTR-TJSLR/BPD/VI/2018 pada 25 Juni 2018, dengan harga Penawaran terkoreksi Rp69.364.640.000. (AZ/QR)

Admin

Silakan Dibagikan

Tinggalkan Balasan

%d bloggers like this: