October 7, 2024

kalpostonline.com

Edukatif & Berintegritas

Isran Noor – Hadi Mulyadi Berakhir Oktober 2023, Beri Janji Manis Kepada 55 Anggota DPRD Kaltim

Isran Noor

SAMARINDA, KALPOSTONLINE | Presiden Joko Widodo atau Jokowi melantik Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltim Isran Noor-Hadi Mulyadi di Istana Negara, Jakarta, Senin (1/10/2018), ini berarti jabatan Isran – Hadi Mulyadi selaku gubernur Kalimantan Timur berakhir pada Oktober 2023. Maka di Kaltim akan ada Pejabat Gubernur hingga proses Pemilihan Kepala Daerah yang akan diselenggarakan serentak di tahun 2024. Pada Saat memberikan sambutan di upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kaltim ke-66 di Convention Hall GOR Kadrie Oening Sempaja pada Senin 9 Januari 2023, Isran mengatakan bahwa kegiatan HUT Kaltim tahun 2023 ini merupakan yang terakhir, karena masa jabatanya berakhir di tahun ini.

“Hari ulang tahun ini merupakan hari ulang tahun yang saya hadiri untuk yang terakhir. Paling tidak, saya memperlambat sambutan, walaupun tidak bisa memperpanjang jabatan. Selama masa sisa waktu, masih ada kesempatan bagi saya untuk berbuat bagi Kaltim. Ibu Kota harus berhasil. Saya bangga dan bahagia terhadap masyarakat Kaltim yang telah menerima dan mendukung penuh pembangunan IKN,” kata Isran Noor.

Sebelum berakhir masa jabatanya sebagai Gubernur Kalimantan Timur, Isran Noor memberikan janji manis pada 55 anggota DPRD Kaltim, namun saat itu Isran tidak menyebutkan secara spesifik bentuk kasih sayang yang akan diberikan pada para wakil rakyat jika berakhir masa jabatannya.

“Tahun 2023 saya akan membuat sebuah peraturan gubernur untuk memberikan penghargaan dan tanda kasih sayang pemerintah provinsi kepada Anggota DPRD, Karena anggota DPRD kaltim ini dan mungkin diseluruh Indonesia ini tidak dapat pensiun, yang dapat pensiun itu anggota DPR RI dan DPD RI, Sekarang sudah saya siapkan,” kata Gubernur Isran Noor di sidang Paripurna DPRD Kaltim dalam rangka HUT Kaltim ke 66 pada Kamis 5 Januari 2023 di gedung B DPRD Kaltim Jalan Teuku Umar Samarinda. Mantan Bupati Kutai Timur itu menegaskan bahwa apa yang Dia Sampaikan terkait penghargaan dan tanda kasih sayang ke anggota DPRD Kaltim itu bukan isapan jempol, tapi serius.

“Ini beneran nih! Bagaimana ceritanya, tugasnya sama dengan DPR RI. Perannya sama hanya di daerah, tapi tidak mendapatkan sebuah penghargaan yang memadai dari pemerintah, terutama pemerintah daerah. Oke, Setuju? Kalau gak setuju DPR nya angkat tangan,” kata Isran Noor yang dijawab anggota DPRD serentak setuju. (AZ)

Admin

Silakan Dibagikan

Tinggalkan Balasan

%d bloggers like this: