Pemprov Kaltim Janji Bangun Gedung Guru di IKN


SAMARINDA, KALPOSTONLINE | Bentuk kesamaan perasaan kepada Guru dan Pernah mengajar atau menjadi Guru. Gubernur Provinsi Kalimantan Timur DR H Isran Noor berjanji akan membangun gedung Guru di Ibu Kota Negara (IKN). Hal itu disampaikannya saat acara Acara Konferensi Kerja Nasional (Konkernas) IV dengan masa Bhakti XXII 2019-2024 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) yang diselenggarakan secara meriah di Hotel Mercure Jumat, 24 Februari 2023.
“Saya pernah mengajar di Sangkulirang (Kabupaten Kutai Timur), pernah juga mengajar di Samarinda menjadi guru Bahasa Inggris. Jadi kalau sama guru ini saya bisa merasakan hal yang sama. Insyaallah saya akan bangunkan gedung Guru di tanah IKN. Tolong ingatkan saya soal ini,” ujar Isran Noor kepada Ribuan peserta Konferensi Kerja Nasional (Konkernas) IV.
Selain itu juga, Gubernur yang dekat dengan Presiden RI Jokowi ini menegaskan tidak ada manusia di dunia ini tidak belajar dari Guru.
“Presiden, Menteri, Gubernur, Bupati, Anggota DPR RI. Semua karena di ajari guru. Jadi kita harus menghormati guru. Karena kerja guru ini sangat mulia. Saya hormati PGRI seluruh Dunia. Saya hormati guru yang membuat cerdas anak bangsa,” papar Isran lagi.
Lanjutnya, Isran prihatin melihat banyaknya murid yang tidak menghormati jasa jasa guru. Bahkan ada guru yang di pukul muridnya, bahkan berani melotot ke guru.
“Saat ini banyak murid yang tidak menghormati guru. Bahkan berani melotot sampai berani memukul. Ini jauh berbeda dengan jaman dulu. Saya melihat guru aja gak berani, sangking hormatnya kepada guru. Karena itu mari kita mulyakan guru. Tanpa guru kita tidak bisa seperti sekarang. Karena guru merupakan tugas yang sangat mulia,” pungkasnya.(QR/ADV Disdikbud Priv Kaltim).