December 11, 2024

kalpostonline.com

Edukatif & Berintegritas

DPRD Dukung Pemkab Kukar Hibahkan Tanah untuk Unikarta

TENGGARONG, KALPOSTONLINE | DPRD Kutai Kartanegara mendukung agar Pemkab Kutai Kartanegara segera menghibahkan asset berupa lahan untuk kampus Universitas Kutai Kartanegara (Unikarta).

Ketua Komisi I DPRD Kukar Supriyadi mengatakan, tanah pemkab di Jalan Gunung Kombeng, Tenggarong, layak untuk dihibahkan ke Unikarta. Saat ini, lahan tempat kampus Unikarta tersebut masih berstatus aset Pemkab Kukar. Dengan dilakukannya hibah, dukungan pemkab terhadap keberadaan kampus tertua di Kukar itu akan semakin nyata.

Supriyadi
Supriyadi

“Kami berharap, Pemkab Kukar segera hibahkan asetnya. Karena dari segi persyaratan hibah juga sudah dipenuhi Unikarta,” ujar Supriyadi saat rapat dengar pendapat (RDP) pihak terkait, 16 November lalu.

Supriyadi menjelaskan, peran pemkab dalam menjaga eksistensi sekaligus memajukan Unikarta sangat besar. Dia pun memastikan legislatif akan melakukan pengawalan dan mendukung proses hibah tersebut.

“Nanti kami komunikasikan ini dengan Pemkab Kukar. Seperti Sekkab Kukar Sunggono selaku pejabat yang berwenang terhadap penggunaan barang dan aset Pemkab Kukar,” katanya. (ADV)

Admin

Silakan Dibagikan

Tinggalkan Balasan

%d bloggers like this: